SemuaOlahraga#dirumahaja

4 Olahraga Mengecilkan Perut #dirumahaja

Perut buncit sering kali jadi masalah, baik untuk kesehatan maupun kenyamanan. Selain mengganggu penampilan, perut buncit juga berisiko menimbulkan masalah kesehatan, seperti diabetes, kolesterol, tekanan darah tinggi, sampai penyakit jantung.

Selain karena pola makan yang kurang tepat, perut buncit juga disebabkan oleh kurangnya aktivitas fisik. Oleh karena itu, kamu perlu melakukan olahraga di rumah supaya lemak yang berasal dari makanan yang dikonsumsi setiap hari tidak menumpuk. Yuk, lakukan olahraga mengecilkan perut berikut ini.

  1. Sit up
    Olahraga mengecilkan perut buncit ini cukup populer karena mudah dilakukan. Selain berfungsi membentuk otot perut, sit up juga bermanfaat untuk meningkatkan massa otot, memperbaiki postur tubuh, membuat tubuh lebih fleksibel, menurunkan risiko nyeri punggung, dan memperkuat diafragma.
  2. Plank
    Tempatkan kedua tangan di atas permukaan lantai dengan posisi tubuh seperti push up, lalu pertahankan posisi tersebut selama beberapa detik atau menit. Olahraga mengecilkan perut untuk pria dan wanita ini kelihatan mudah, tapi sangat bermanfaat untuk membentuk otot perut, memperbaiki postur tubuh, dan meningkatkan fleksibilitas.
  3. Leg Raise
    Angkat kedua kaki secara bersamaan dan turunkan secara perlahan tanpa menyentuh lantai. Lakukan olahraga mengecilkan perut buncit ini secara berulang sampai otot kaki dan perut terasa panas. Selain berfungsi melatih otot perut bagian bawah, gerakan ini juga berguna untuk meningkatkan kekuatan serta fleksibilitas pinggul dan punggung.
  4. Reverse Crunch
    Berbaringlah dengan posisi telentang, letakkan telapak tangan menghadap lantai, lalu dorong kedua kaki menuju kepala semaksimal mungkin dan ulangi gerakan tersebut sampai otot kaki dan perut terasa panas. Selain membentuk otot perut bagian bawah, olahraga ini juga bermanfaat untuk menguatkan tulang belakang.

Itulah empat olahraga di rumah yang bermanfaat untuk mengecilkan perut. Ingat, lakukan pemanasan sebelum melakukan gerakan-gerakan tersebut dan akhiri dengan pendinginan setelahnya. Selain itu, penuhi juga kebutuhan nutrisi harianmu dan konsumsi suplemen untuk menjaga stamina agar tubuh tidak gampang lelah saat berolahraga.