Semua

Bye-bye Lemak Di Pinggang!

Saatnya percaya diri dan ucapkan selamat tinggal pada lemak di pinggang!

Lemak berlebih pada tubuh biasanya akan disebar ke seluruh tubuh atau justru disimpan di tempat spesifik, seperti di sekitar pinggang dan perut. Lemak yang menumpuk di pinggang memang sangat mengganggu. Selain membahayakan kesehatan, lemak pinggang juga dapat memengaruhi penampilan dan kepercayaan diri. Ikuti beberapa kiat di bawah ini untuk menyingkirkan lemak pinggang:


1.   Katakan ‘Tidak” Pada Gula

Mengonsumsi gula membuat kamu mudah menumpuk lemak pada pinggang. Batasi gula dari sekarang, termasuk gula pada minuman kaleng –termasuk jus, kopi, teh, dan soda, yag ternyata memiliki kadar gula yang tinggi.


2.   Makan Lebih Banyak Protein

Protein adalah salah satu sumber nutrisi yang dapat membantu mengikis lemak pinggang, mengurangi nafsu makan, dan membuatmu lebih kenyang. Selain itu, protein juga dapat meningkatkan metabolisme dan membakar lebih banyak kalori (80-100 kalori per hari). Dengan mengonsumsi protein, kamu dapat mengurangi kalori total per hari hingga 441 kalori.


3.   Makanan Tinggi Serat

Serat memang baik untuk menurunkan berat badan. Serat yang larut dalam air ini akan membentuk semacam gel yang kental, sehingga akan tertinggal lama di saluran pencernaan. Hal tersebut dapat memperlambat penyerapan nutrisi, membuat kenyang lebih lama, serta menurunkan nafsu makan. Serat yang dimaksud dapat ditemukan pada kacang-kacangan, flax seeds, asparagus, kubis Brussel, dan gandum.


4.   Hindari Karbohidrat

Karbohidrat banyak dianggap sebagai musuh orang diet. Sebenarnya hal ini bisa dikatakan benar karena dengan mengurangi karbohidrat, nafsu makan menurun dan berat badan pun turun. Beberapa penelitan juga menyimpulkan bahwa diet rendah karbohidrat 2-3 kali lebih efektif menurunkan berat badan dibandingkan dengan diet rendah lemak.


5.   Rutin Berolahraga

Untuk menghilangkan lemak pinggang, lakukan olahraga aerobik seperti jogging, lari, dan berenang. Ketiganya sudah terbukti dapat menurunkan lemak pinggang secara signifikan. Apabila dikombinasikan dengan resistance training seperti mengangkat beban, maka dapat mencegah lemak kembali di sekitar pinggang. Menurut penelitian di Harvard, berolahragalah minimal 60 menit sehari untuk menghilangkan lemak berlebih.


6.   Catat Makanan Yang Dikonsumsi

Sering kali kamu tidak sadar apa saja dan berapa banyak yang sudah kamu makan pada hari ini. Dengan membuat catatan makanan harian, kamu dapat mengontrol jenis dan jumlah makanan yang kamu konsumsi. Hal ini dapat membantu menurunkan berat badan dan bahkan menghilangkan lemak pinggang.