OlahragaOlahraga

Dari Fisik & Mental, Ini Dia Manfaat Olahraga Lari Bagi Tubuh

Berolahraga secara rutin memiliki banyak manfaat, termasuk olahraga lari. Olahraga jenis ini memang paling banyak dilakukan oleh berbagai usia mulai dari anak-anak hingga dewasa. Hal ini karena olahraga lari cukup mudah dilakukan dan tidak memerlukan banyak biaya. Namun, apa saja manfaat kesehatan yang bisa didapatkan dari olahraga lari? Yuk, simak jawabannya pada artikel ini.

1. Menurunkan Berat Badan

Olahraga lari membantu untuk menurunkan berat badan karena beberapa hal. Salah satunya yaitu mengurangi jumlah kalori dalam tubuh, membantu menurunkan kolesterol darah, mengurangi rasa lapar dan memperbaiki metabolisme tubuh. Keempat hal ini memiliki peran yang cukup besar untuk membantu menurunkan berat badan.

2. Meningkatkan Fungsi Organ Tubuh

Melakukan olahraga lari secara rutin membantu meningkatkan fungsi organ tubuh. Karena dengan berolahraga lari, kesehatan jantung akan terjaga dan ini akan menambah jumlah kapiler serta sel-sel darah merah dalam tubuh. Terlebih, jantung yang terlatih peredaran darah keseluruh tubuh akan meningkat sehingga konsumsi oksigen juga akan ikut meningkat.

3. Menjaga Kesehatan Lutut & Punggung

Banyak yang berfikir, olahraga lari akan berdampak buruk terhadap kesehatan lutut. Namun, justru sebaliknya, faktanya olahraga ini dapat menjaga kesehatan lutut dan punggung lho, Sahabat Nutrilite. Hal ini dibuktikan dengan beberapa penelitian yang membuktikan bahwa olahraga ini membantu menurunkan risiko arthritis pada lutut. Hal ini tentunya akan memberikan manfaat yang bisa dirasakan hingga tua nanti.

4. Memperbaiki Pola Tidur

Siapa sangka, berolahraga lari dengan rutin juga bisa memperbaiki pola tidur, lho. Hal ini karena olahraga kardio seperti berlari bisa membantu kamu untuk tidur lebih cepat dan mendapatkan tidur yang lebih berkualitas. Kuncinya, sediakan beberapa jam sebelum waktu tidur untuk memberikan tubuh waktu istirahat yang cukup dan hindari juga gadget sejam sebelum tidur.

5. Meningkatkan Kualitas Otak

Ternyata, salah satu manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan berlari secara rutin adalah meningkatkan kualitas otak. Hal ini karena ketika berlari, asupan oksigen akan meningkat yang berdampak langsung ke sistem saraf pusat termasuk otak, sehingga akan berfungsi lebih aktif. Maka dari itu, ini bisa membantu kamu untuk berpikir lebih lebih jernih dan membantu meningkatkan kekreatifitasan mu.

6. Mengurangi Risiko Diabetes & Kanker

Berolahraga lari membantu menjaga keseimbangan gula darah dalam tubuh sehingga membantu untuk menurunkan risiko diabetes. Terlebih, olahraga satu ini juga dianjurkan untuk dilakukan bagi penderita diabetes karena termasuk tipe olahraga yang ringan. Selain itu, karena berolahraga lari membantu meningkatkan imunitas tubuh, risiko terkena kanker juga akan ikut menurun.

7. Meningkatkan Kepercayaan Diri

Melakukan olahraga lari merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kepercayaan diri kamu, Sahabat Nutrilite! Karena ketika kamu sudah mendapatkan manfaat berolahraga lari yang disebutkan di atas, otomatis kepercayaan diri kamu akan meningkat. Terlebih, berolahraga lari juga membantu memproduksi hormon endorfin yang berfungsi untuk melawan stress sehingga dapat mencegah depresi.

Itu dia 7 manfaat olahraga lari yang bisa kamu peroleh apabila dilakukan secara rutin. Jadi, sekarang kamu sudah tau ya berbagai manfaat kesehatan fisik dan mental yang bisa didapatkan dari berolahraga lari. Namun, tetap ingat, Sahabat Nutrilite! Menjaga tubuh agar tetap terhidrasi terutama setelah berlari sangatlah penting untuk mendapatkan manfaat berlari dengan maksimal. Selain mengganti cairan tubuh yang hilang dengan minum air putih, kamu juga bisa memilih Nutrilite PhytoPowder yang segarnya lebih bernutrisi, kaya vitamin C, serta tersedia dalam dua varian rasa, yaitu cherry dan lemon. Selain olahraga secara rutin, memenuhi asupan gizi dan nutrisi juga tidak kalah pentingnya, di antaranya dengan memiliki pola makan yang sehat, tidur cukup setiap hari, serta berjemur selama 10-15 menit untuk tingkatkan imun tubuh.