Semua

Kiat Kelola Berat Badan Ideal

Orang yang memiliki berat badan ideal tak hanya indah dipandang, namun juga lebih sehat. Kamu juga bisa mendapatkannya.

Setiap orang tentu menginginkan berat badan ideal karena kondisi tubuh yang terlalu kurus atau gemuk tidak hanya mengganggu penampilan, namun juga mengganggu sistem kesehatan tubuh. Akan tetapi, tubuh ideal tidak selalu sama dengan berat badan ideal karena tubuh yang terlihat ramping, bisa saja memiliki berat badan yang tidak sesuai dengan tingginya.


Menghitung Berat Badan Ideal

⦁   Hitung berat badan ideal menggunakan kalkulator Body Mass Index (BMI), yaitu kalkulasi yang dilakukan berdasarkan berat dan tinggi badan. Perhitungan ini biasanya digunakan untuk mendeteksi apakah badan tergolong kurus, ideal, gemuk, atau obesitas. 

⦁   Perhitungan BMI dapat diterapkan pada perempuan dan laki-laki usia di atas 20 tahun. Jika hasil perhitungan BMI berada di angka 18,5 hingga 25, maka tubuh berada dalam kondisi ideal. Kondisi ideal perempuan berada antara 20 sampai 22, sedangkan laki-laki berada di angka 23 hingga 25. 

⦁   Cara menghitungnya adalah membagi berat badan dengan tinggi badan². Misalnya, jika berat badanmu 50 kilogram dan tinggimu adalah 1,55 meter, maka nilai BMI kamu adalah 50:(1,55)² = 20,8. Artinya, kamu memiliki berat badan ideal sesuai dengan kalkulator BMI. 


Mengelola Berat Badan Ideal

Setelah menghitung berat badan ideal, barulah kamu bisa menentukan apakah harus meningkatkan, menurunkan, atau mempertahankan berat badanmu yang sekarang. Beberapa aktivitas yang bisa kamu lakukan untuk mengelola berat badan ideal adalah:

1.   Atur Pola Makan Sehat

Pastikan untuk sarapan yang cukup dan berikan gizi seimbang pada setiap makanan yang kamu konsumsi dengan jadwal makan yang teratur.

2.   Cukup Tidur

Sebuah penelitian di University of Chicago dan University of Wisconsin menemukan bahwa orang dewasa muda yang kelebihan berat badan dan berisiko obesitas memiliki waktu tidur yang kurang dari 6 setengah jam setiap malam. Untuk itu, penuhi kebutuhan tidurmu sesuai rekomendasi WHO.

3.   Pola Pikir Dan Mental Yang Sehat

Penelitian di University of Utah menemukan bahwa orang-orang yang kondisi mentalnya sehat lebih sedikit mengalami masalah emosi daripada yang tidak. Untuk itu, penuhi pikiranmu dengan hal-hal yang positif dan lakukan kegiatan yang bermanfaat untuk menunjang kondisi tubuh yang sehat.

4.   Olahraga

Lakukan olahraga yang sesuai dengan kondisi tubuhmu secara teratur untuk mendapatkan berat badan ideal.

5.   Gunakan Aplikasi

Salah satunya adalah aplikasi BodyKey yang dapat digunakan untuk membantu pengelolaan berat badan dengan cara yang menyenangkan dan sesuai dengan gaya hidup sehat. Aplikasi ini mempermudah kamu untuk mengatur jadwal olahraga, suplementasi, dan pola makan sekaligus mencatat apa saja makanan, olahraga, dan kemajuan yang kamu dapatkan sepanjang hari.