Hati-hati memilih produk perawatan kulit karena jika tidak cocok akan berakibat fatal di kulit.
Banyaknya produk perawatan kulit yang beredar di pasaran seringkali bikin bingung. Masing-masing menyerukan keunggulan dan hasil yang fantastis. Padahal, jika dicoba ke kulit belum tentu hasilnya spekta. Untuk itu, berhati-hatilah memilihnya. Ini dia kiatnya:
1. Waspada Terhadap Produk Yang Menjanjikan Hasil Instan
Berhati-hatilah pada produk yang memberikan hasil yang instan, karena perbaikan kulit bukanlah sesuatu yang magic. Coba browsing ulasan produk tersebut, kalau perlu perlu diskusikan dengan dokter.
2. Pilih Yang Mengandung Tabir Surya
Pilihlah tabir surya dengan spektrum luas (broad spectrum) yang memberi perlindungan terhadap sinar UVA dan UVB. Pelembap atau krim yang mengandung SPF minimal 30 dapat membantu mencegah kerusakan kulit akibat sinar matahari dan menjaga kulit terlihat awet muda.
3. Perhatikan Kadar pH Produk
Gunakan pembersih dengan pH seimbang (pH balanced) yang mendekati pH kulit, yaitu sekitar 5.5-6.8.
4. Perhatikan Adakah Kontraindikasi Produk Tersebut
Jika sedang hamil atau menyusui dianjurkan menghindari produk skincare yang mengandung Beta hydroxy acid (BHA), Differin (adapelene), Retin-A, Renova (tretinoin), Retinoic acid, Retinol, Retinyl linoleate, Retinyl palmitate, Salicylic acid, Tazorac dan avage (tazarotene), dan Tretinoin.
5. Baca Label Produk
Produk yang baik akan mencantumkan bahan dan kandungan produk, petunjuk penggunaan, masa kedaluwarsa, indikasi dan kontraindikasi, serta sertifikasi dari lembaga kesehatan setempat. Beberapa jenis produk juga mencantumkan hal berikut:
⦁ Hypoallergenic, menandakan produk ini berisiko rendah untuk menyebabkan reaksi alergi
⦁ Non-comedogenic atau non-acnegenic, menandakan tidak memicu komedo atau jerawat
⦁ Nomor hotline konsumen, yaitu nomor yang dapat dihubungi bila ada pertanyaan dari konsumen