Semua

Ngemil itu Sehat!

Siapa bilang ngemil bikin gendut? Asal tahu kiatnya, ngemil justru bikin kamu makin sehat tanpa mengganggu diet.

Kebiasaan ngemil atau snacking seringkali dikaitkan dengan kenaikan berat badan yang berujung pada kegemukan dan obesitas. Padahal, snacking yang tepat justru dapat memenuhi 10-20% kebutuhan kalori harian. Sayangnya, kebanyakan masyarakat Indonesia justru hanya mengonsumsi makanan berisiko, seperti makanan manis, asin, berpengawet, berpenyedap rasa, berkafein, dan makanan lain yang menimbulkan risiko penyakit degeneratif lainnya.

Untuk itu, perhatikan hal-hal berikut agar kebiasaan snacking jadi lebih sehat.


1.   Jenis Camilan

Kebiasaan snacking dengan mengonsumsi makanan berlemak, kolesterol, dan gorengan lebih dari satu kali per hari tentu berpengaruh terhadap manajemen berat badan. Untuk itu, ganti camilanmu dengan camilan sehat yang mengandung tinggi serat dan protein, serta rendah lemak dan gula.


2.   Jumlah Kalori Per Snacking

The American Heart Association (AHA) merekomendasikan agar camilan yang dikonsumsi mengandung setidaknya 210 kalori dengan pilihan makanan sehat yang mengandung lebih banyak buah, sayuran, gandum utuh, dan sumber protein tanpa lemak.


3.   Waktu Snacking

Beberapa ahli menyarankan untuk mengonsumsi camilan sehat di antara makan besar dalam porsi yang kecil, yaitu sebanyak dua kali sebelum makan siang dan makan malam. Hal ini dilakukan agar tubuh berenergi, namun tetap tidak menimbulkan risiko penyakit dan kenaikan berat badan. Namun, hindari snacking di antara waktu makan pagi dan makan siang karena hal tersebut dapat mengakibatkan keinginan mengonsumsi makanan secara berlebihan.


4.   Kebiasaan Saat Snacking

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh University of Brimingham, ditemukan bahwa kebiasaan menonton TV yang dilakukan saat snacking juga berpengaruh terhadap manajemen berat badan. Hal ini disebabkan oleh aktivitas makan yang terganggu sehingga seseorang tidak menyadari berapa banyak makanan yang sudah dikonsumsi. Oleh sebab itu, hindari mengonsumsi makanan sambil melakukan aktivitas lain yang bisa menyebabkan pilihan camilan tidak sehat dan mengonsumsinya secara berlebihan.